Jangan Lakukan Ingin Jika Tidak Ingin Bisnis UKM Hancur

Usaha kecil dan menengah (UKM) merupakan jenis usaha yang dilakukan oleh masyarakat menengah ke bawah, tentunya dengan modal yang minim, namun bukan berarti usaha seperti ini tidak memberikan hasil yang menjanjikan. Banyak sekali orang yang sukses melalui kegiatan usaha UKM.

Meski begitu, tidak sedikit juga pelaku UKM yang harus menyaksikan usahanya hancur atau bangkrut, biasanya hal tersebut disebabkan oleh minimnya pemahaman tentang bisnis, etos kerja yang buruk dan lain-lainnya, banyak faktor yang mungkin akan membuat bisnis UKM kamu hancur atau bangkrut.

Jika kamu tidak ingin bisnis UKM yangs sedang kamu kelola itu hancur atau bangkrut, sebaiknya kamu pahami terlebih dahulu apa saja penyebab dari kehancuran suatu bisnis UKM, selanjutnya kamu tinggal hindari beberapa penyebab kehancuran bisnis UKM.

Penyebab Kehancuran Bisnis UKM

Bisnis UKM dapat hancur atau bangkrut disebabkan oleh satu atau lebih faktor, semua itu kadang tidak disadari oleh beberapa pelaku bisnis UKM itu sendiri, padahal jika diperhatikan dan dihindari, bisnis UKM bisa maju dan mendapatkan hasil yang memuaskan sesuai dengan apa yang diharapkan.

Faktor-faktor yang menyebabkan kehancuran bisnis mungkin tidak sadari sedang atau sudah kamu lakukan, biasanya kamu tidak menyadari lantaran merasa wajar dengan hal-hal tersebut, padahal sangat berbahaya terhadap bisnis UKM kamu. Berikut ini faktor-faktor yang menyebabkan bisnis UKM hancur.

  • Pengelolaan yang Irasional

Faktor pertama yang bisa menyebabkan bisnis UKM kamu hancur adalah pengelolaan yang irasional, maksudnya adalah pengelolaan yang dilakukan tidak masuk akal atau tidak diperhitungkan dan dipikirkan dengan baik. Hal tersebut bisa terjadi dalam strategi marketing dan lain-lainnya.

Misalnya, kamu asal dalam memilih lokasi bisnis. Kamu menjual makanan, namun kamu berjualan di tempat yang jauh dari jangkauan calon konsumen, hal tersebut kamu lakukan dengan dalih rezeki sudah diatur tuhan, berbicara tentang iman memang pikiran seperti itu dapat dibenarkan.

Akan tetapi kamu juga harus ingat bahwa setiap agama mengajarkan umatnya untuk berusaha dalam mencari rizki, artinya kamu harus kerahkan tenaga dan pikiran terutama dalam strategi pemasaran, jangan sembarangan dalam menentukan lokasi usaha yang akan kamu jalankan.

  • Manajemen Keuangan yang Lemah

Faktor kedua yang bisa menjadi penyebab kehancuran bisnis UKM kamu adalah manajemen keuangan yang lemah. Sering kita temukan manajemen keuangan yang lemah seperti tidak adanya pemisahan antara uang pribadi dengan uang usaha, sehingga sulit untuk disentuh oleh manajemen yang baik.

Misalnya, ketika kamu atau keluargamu mengkonsumsi produk usahamu, kamu tidak memperhitungkannya, dengan kata lain seolah merasa bahwa hal tersebut wajar, sebenarnya tindakan seperti itu tidak baik untuk kesehatan bisnis UKM yang sedang kamu jalankan.

Jika kamu menggunakan atau mengkonsumsi produk itu sendiri, sebaiknya kamu pun membayar untuk itu. Hal tersebut dimaksudkan untuk adanya pemisahan antara uang usaha dan uang pribadi, sehingga analisis keuangan dalam kegiatan bisnis UKM kamu lebih sehat dan tidak ada kerugian.

  • Enggan Memanfaatkan Modernisasi

Bisnis mengalami perkembangan beriringan dengan berkembangnya teknologi informasi, banyak pelaku bisnis UKM yang memanfaatkan perkembangan tersebut, namun banyak juga yang mengabaikannya dan enggan mengikuti perkembangan tersebut.

Perkembangan teknologi informasi sesungguhnya bermanfaat untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan terhadap konsumen dan penjual dalam kegiatan ekonomi, setiap pelaku bisnis UKM yang memanfaatkan perkembangan itu, maka ia akan mengalami peningkatan usaha.

Sebaliknya setiap pelaku bisnis UKM yang enggan mengikuti perkembangan teknologi, maka akan tertinggal dan lenyap begitu saja pada saat waktunya tiba. Perkembangan teknologi informasi dapat menjadi strategi digital marketing, kamu harus memanfaatkan peluang itu untuk menjangkau pasar yang lebih luas.

  • Menurunkan Kualitas Demi Harga Jual yang Terjangkau

Suatu produk yang terutama adalah kualitasnya, namun kualitas produk bisnis UKM biasanya tergoyahkan oleh penjualan yang menurun diakibatkan oleh pesaing yang menurunkan harga dan kualitas agar terjangkau oleh masyarakat menengah ke bawah.

Sebaiknya kamu jangan menurunkan kualitas dan harga ketika guncangan itu menimpa perjalanan bisnis UKM kamu, secara teori hal tersebut hanya akan bertahan sebentar saja, setelah semakin banyak pesaing yang menurunkan harga dan kualitas, biasanya masyarakat beralih ke produk yang berkualitas.

Selain itu, tingkat ekonomi terus naik signifikan, sehingga daya beli masyarakat dari waktu ke waktu sebenarnya semakin meningkat, sehingga pada saat tertentu masyarakat akan meninggalkan produk dengan kualitas rendah meskipun harganya murah, kamu akan untung banyak pada titik itu.

Bisnis UKM merupakan usaha yang harus dikerjakan dengan tekun, etos kerja dan kecerdasan dalam pengelolaannya harus kamu pelajari. Demikian penjelasan tentang penyebab kehancuran bisnis UKM yang harus kamu hindari agar usaha yang kamu jalankan tetap bertahan bahkan berkembang dan terhindar dari kehancuran.

 

Related Post