GoTo Siap IPO, Berapa Harga Per Lembarnya?

GoTo Siap IPO, Berapa Harga Per Lembarnya?

PT GoTo Gojek Tokopedia (GoTo) telah melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 11 April 2022. Sesuai dengan ketentuan, OJK telah memberikan persetujuan efektif kepada perusahaan dengan status decacorn ini untuk membuka penawaran umum perdana saham IPO. 

Dengan nilai sebesar US$ 1,1 miliar atau setara dengan Rp. 15,8 triliun untuk penawaran umum perdana saham dan penjatahan lebih kepada para investor. Hal ini menjadikan IPO GoTo berada di posisi ketiga terbesar di kawasan Asia serta kelima di dunia sepanjang tahun 2022.

Tanggal 1-7 April 2022 adalah lama waktu penawaran umum saham GoTo dilangsungkan pada dan tanggal 11 April 2022 dijadwalkan untuk dicatat di Papan Utama Bursa Efek Indonesia.

GoTo Tetapkan Harga Saham IPO Rp 388 Per Lembar, Sudah Bisa Dipesan Sekarang

Sejauh ini tanggapan dari investor cukup positif terhadap IPO GoTo. Begitu yang dikatakan oleh Andre Soelistyo selaku CEO Grup GoTo. Perusahaan hasil merger atau gabungan dari startup besar Gojek dan Tokopedia ini mampu memasuki pasar di tengah gejolak pasar global dan ekonomi makro.

Hal tersebut membuktikan GoTo memiliki potensi jangka panjang bisnis yang dapat menciptakan nilai tambah untuk para pemilik saham dan menguatkan neraca perusahaan.

Masa depan GoTo dinilai menjanjikan, apalagi saat ini jumlah investor pasar modal Indonesia terus mencatatkan pertumbuhan. Investor-investor tersebut berasal dari generasi Z dan generasi milenial yang semakin minat terhadap industri keuangan. Tingginya minat publik telah membuat pasar modal Indonesia unggul dari pasar lain di seluruh dunia.

GoTo dengan bangga mewakili sektor teknologi Indonesia di pasar modal. Tidak menutup kemungkinan akan mempengaruhi pertumbuhan bisnis paling menjanjikan. Respon positif juga ditunjukkan oleh sejumlah manajer investasi (MI). Mereka menunjukkan analisis fundamental yang kuat terhadap IPO GoTo. Kemampuan perusahaan merger ini dalam mencapai valuasi di saat ekonomi makro ini mencerminkan nilai dan keunggulan mereka. 

Grup GoTo mengkombinasikan financial technology, e-commerce, dan layanan on-demand, ke dalam aplikasi Tokopedia dan Gojek. Posisi GoTo cukup kuat di Indonesia dan akan terus bertumbuh memanfaatkan keunggulan ekosistem yang saling terhubung.

Saat ini di kawasan Asia Tenggara, Indonesia menjadi pasar ekonomi terbesar. Indonesia mempunyai generasi muda yang sangat melek dengan teknologi. Hal tersebut tentu akan meningkatkan daya beli dan mempengaruhi kondisi digital ekonomi.

GoTo Siap IPO, Berapa Harga Per Lembarnya?

Banyak Diperbincangkan Publik, Inilah Beberapa Fakta IPO GoTo

Sebelum resmi melantai di BEI, rencana IPO PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk ramai diperbincangkan publik. Bahkan sejumlah komentar datang langsung dari para pengamat pasar modal. Menurut mereka, rencana IPO GoTo telah mendorong investor untuk menguliti isi prospektus dan menerobos lebih dalam tanpa bisa berhenti di neraca laba rugi saja.

Ada beberapa fakta-fakta menarik yang perlu diketahui masyarakat sebelum mulai membeli saham GoTo. Mungkin bisa dijadikan sebagai pertimbangan, berikut diantaranya:

GoTo Perpanjang Masa Bookbuilding

Pihak GoTo telah memperpanjang masa bookbuilding atau hari terakhir bagi calon investor untuk mengajukan pesanan yang semuanya tanggal 21 Maret 2022 menjadi 24 Maret 2022. Sehingga ada banyak kesempatan investor membeli saham IPO GoTo. Kebijakan ini dibuat karena tingginya antusias pelanggan setia perusahaan hasil merger Gojek dan Tokopedia ini.

Pilihan Antara General Pooling atau Fixed Allotment

Keduanya merupakan jalur pemesanan atau pembelian saham GoTo. Perusahaan ini memberikan jalur khusus kepada pelanggan setia, yakni para pengguna aplikasi baik pembeli maupun pedagang.

Kapan GoTo Bisa Profit Kalau Tidak Pernah Untung?

Perusahaan tidak dapat menjamin profit dalam beberapa tahun kedepan. Petikan isi prospektus ini membuat heboh publik ketika GoTo menggelar publik expose. Memang sudah menjadi resiko calon emiten apabila membeli sahamnya.

Jika tidak pernah untung, lalu kapan profitnya? Tentu pertanyaan ini paling sering ditanyakan publik kepada GoTo. Saat ini perusahaan merger antara Gojek dan Tokopedia memang masih mengalami rugi, tapi kinerjanya terus menunjukkan ke arah perbaikan.

IPO GoTo Berikan Semangat Baru untuk Perusahaan Rintisan di Indonesia

Hadirnya PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk di BEI tentu menjadi stamina baru untuk startup di Indonesia. Kehadiran GoTo di pasar modal merupakan bukti nyata transformasi digital dalam ekosistem ekonomi di Indonesia. Langkah IPO GoTo juga bertujuan untuk mensejahterakan para mitranya.

Mulai dari karyawan dan mitra pengemudi mempunyai peluang untuk ikut mendapat bagian dalam pembagian lembar saham. Keputusan ini juga memberi dampak positif terhadap pertumbuhan signifikan kalangan investor ritel di pasar modal Indonesia.

Seperti yang diberitakan, GoTo sudah resmi melantai di Bursa Efek Indonesia mulai tanggal 11 April 2022 dengan harga saham per lembar ditetapkan sebesar Rp. 388. Di awal perdagangan, harga saham perusahaan ini sempat tembus Rp. 400 per lembar atau naik sekitar 18,3 persen.

Apakah Anda tertarik membeli saham GoTo?

 

Related Post